Rayakan HUT ke-53, PDI Perjuangan Gelar Rakernas 10-12 Januari 2026 di Ancol
JAKARTA- Gelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53, PDI Perjuangan adakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta. Rakernas rencananya diadakan 10 hingga 12 Januari 2026.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan rakernas ini bukan sekadar agenda rutin tahunan. Namun menegaskan konsolidasi PDI Perjuangan sebagai Partai Penyeimbang dalam kerja nyata di tengah rakyat sambil terus meneguhkan perjuangan bagi kemanusiaan dan keadilan serta keberpihakan pada rakyat. Ini sebagaimana terlihat pada penanganan bencana yang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana (Baguna PDI Perjuangan) di Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sulawesi Utara, Jawa Barat dan wilayah lain yang terkena bencana.
“PDI Perjuangan menegaskan diri sebagai Partai Penyeimbang dengan kerja nyata di tengah rakyat di tengah berbagai bencana yang melanda di Tanah Air, dengan spirit kemanusian, keadilan dan keberpihakan kepada rakyat,” kata Hasto di Jakarta, Jumat (9/1/2026) hari ini melansir Gesuri.id.
Untuk agenda ini, Hasto menambahkan PDI Perjuangan memilih tema Satyam Eva Jayate, dengan sub tema Di Sanalah Aku Berdiri, untuk Selama-lamanya. Satyam Eva Jayate, adalah slogan berbahasa Sanskerta yang artinya “Kebenaran akan Menang”.
“Tema Satyam Eva Jayate menjadi perisai moral dengan standar kebenaran ideologi Pancasila dengan spirit kelahirannya pada tanggal 1 Juni 1945,’’ katanya.
‘’Bagi para pemuda, Satyam Eva Jayate bukan sekadar slogan, namun pesan moral dalam dunia digital untuk berani berbicara kritis sebagai cermin kebebasan berpendapat yang dilindungi Konstitusi serta berani menempuh jalan ‘anti mainstream’ di dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan,” sambung Hasto.
Pria asal Yogyakarta itu menuturkan penegasan “Di Sanalah Aku Berdiri untuk Selama-lamanya” yang dikutip dari Lagu Kebangsaan Indonesia Raya karya W.R. Supratman menggambarkan daya tahan (resilience) yang menyertai Satyam Eva Jayate. “Keteguhan terhadap posisi “di sanalah aku berdiri” juga menggambarkan kesetiaan pada jalan kerakyatan di tengah godaan pragmatisme politik,” kata Hasto.
Penyandang gelar doktor geopolitik dan ketahanan Partai ini menerangkan rangkaian agenda dimulai dari Pembukaan HUT ke-53 PDI Perjuangan pada 10 Januari. Kemudian dilanjutkan dengan penyelenggaraan Rakernas hingga 12 Januari 2026 yang akan dihadiri pengurus pusat Partai dan pengurus daerah (ketua, sekretaris dan bendahara) Partai tingkat provinsi/kabupaten/kota, anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, anggota DPRD provinsi/kabupaten/kota, serta kepala daerah/wakil kepala daerah PDI Perjuangan. Rakernas ini menindaklanjuti hasil Kongres ke-VI PDI Perjuangan yang dilaksanakan Agustus 2025 lalu.
“Di dalam Rakernas ini akan dibahas sikap politik, termasuk jawaban Partai atas berbagai persoalan geopolitik, krisis ekologis, korupsi, persoalan ekonomi, penegakkan hukum, hingga program internal Partai dan tanggung jawab kerakyatan Partai,” pungkas Hasto. (red)
- Arti Satyam Eva Jayate
- Baguna PDI Perjuangan
- DPP PDI Perjuangan
- Hasto Kristiyanto
- HUT ke 53 PDI Perjuangan
- Jadwal Rakernas PDI Perjuangan
- Kekuatan PDI Perjuangan di Malang Raya
- Keputusan Rakernas PDI Perjuangan
- Logo HUT ke 53 PDI Perjuangan
- PDI Perjuangan
- PDI Perjuangan Gelar Rakernas 10-12 Januari 2026 di Ancol
- Rakernas PDI Perjuangan
- Satyam Eva Jayate
- Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto
- Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto















