Jelang Pilkada, Jemput Bola Rekam E-KTP Pelajar
KOTA MALANG.- Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 secara serentak di Indonesia, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Malang menggencarkan perekaman Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik bagi pelajar SMA dan SMK yang berusia 17 tahun.
Seperti kegiatan Jembol (Jemput Bola) perekaman KTP elektronik yang dilaksanakan di SMKN 4 Malang pekan lalu dilansir dari laman Malangkota.go.id. Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk Dispendukcapil Kota Malang, Burhanuddin Al Jundi, S.Sos mengungkapkan langkah ini sebagai upaya meningkatkan partisipasi pemilih pemula di Kota Malang pada pilkada serentak yang digelar 27 November 2024 mendatang.
Saat para pemilih pemula ini mempunyai KTP dan menggunakan hak suaranya untuk memilih calon pemimpin dalam pesta demokrasi, kata dia, maka juga akan memberikan pembelajaran atau pendidikan politik bagi kaum muda. Dikatakan Jundi, dalam pembuatan KTP ini pihaknya menyasar sekitar 10 ribu pelajar yang tersebar di 30 sekolah.
“Kaum muda ini harus menjadi pelopor dan menjadi contoh dalam berdemokrasi, guna melahirkan kehidupan berpolitik yang sehat,” tegas dia.
Ia melanjutkan, dengan memiliki KTP, para siswa dengan kepentingan-kepentingan kependidikan bisa lebih mudah dan lancar untuk melakukan aktivitasnya. Yang kedua, pemilih pemula ini bisa melakukan hak konstitusinya untuk memilih di tanggal 27 November 2024.
Tak hanya melayani perekaman KTP elektronik, dalam kegiatan ini Dispendukcapil pun melayani perbaikan KTP rusak bagi para tenaga pengajar dan elemen sekolah lainnya. Semua layanan tersebut diberikan secara gratis dan selesai dalam waktu cepat. (ran)