Serba Terjangkau, Ini Harga Hewan Kurban Idul Adha di Perumda Tunas Kota Malang
MALANG– Perumda Tugu Aneka Usaha (Tunas) Kota Malang menghadirkan harga spesial untuk sapi di momen menjelang Idul Adha 1446 H/ 2025. Untuk kurban sapi, digratiskan untuk biaya pengantaran (dalam kota) dan juga gratis biaya pemeliharaan selama pembelian. Semua bisa didapat jika membeli Kurban Sapi di Perumda Tunas.
Hal tersebut disampaikan Dirut Perumda Tunas Dodot Tri Widodo kepada wartawan. “Kami menyediakan dari berat 250 sampai 1.000 kilogram. Harganya juga bersaing dengan di luar,” kata Dodot.
Dijelaskannya yang terkecil yakni berat 250 kg harganya Rp 15 juta, berat 300 kg Rp 18 juta, berat 250 kg harganya Rp 21 juta dan seterusnya. Hingga berat 1.000 kg dengan harga Rp 125 juta per ekor.
Dodot memastikan Perumda Tunas akan menggratiskan biaya pengantaran selama ada di dalam wilayah Kota Malang. Dan juga bebas biaya pemeliharaan selama pembelian menjelang Idul Adha.
“Dan ini juga berlaku untuk Kurban Kambing. Kalau kambing mulai tinggi badan 53-55 cm sampai yang premium. Mulai Rp 2 juta sampai Rp 9 juta per ekor. Harga sapi dan kambing bisa berubah jika mendekati hari H Idul Adha,” tambah Dodot.
Disampaikannya tarif bea potong dan biaya pemrosesan hewan kurban juga disediakan per paket. Untuk hewan kambing dimulai Rp 280 ribu hingga Rp 380 ribu. Untuk sapi dimulai Rp 825 ribu sampai Rp 1,725 juta.
Bergantung pada paket potong dan pemrosesannya. Yakni seperti potong, penitipan, cuci jeroan, dikemas dan di packing dan lainnya.
“Tergantung harganya jika ada yang ingin di potong empat atau sampai delapan bagian harganya berbeda. Jika ada yang juga minta dikemas rapi juga berbeda. Ada banyak paketnya. Intinya jika di Perumda Tunas semua pemrosesan higenis dan halal,” pungkas Dodot. (cia)