Gas Terus Singo Edan
BLITAR – Arema FC siap memaksimalkan laga home saat menjamu Barito Putera di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Kamis (13/3) malam ini untuk kembali mendapatkan poin penuh. Berbekal kemenangan ketika away ke markas Persija, anak asuh Ze Gomes ini percaya diri bisa menuntaskan tanggung jawab menang di kandang sendiri.
Hasil pekan lalu, membuat Arema FC kembali memiliki peluang bersaing di papan atas. Dengan menjadi tuan rumah, menambah poin dianggap sebagai hal lebih mudah ketika home.
Penjaga Gawamg Arema FC Lucas Frigeri mengakui, timnya mesti bermain penuh tanggung jawab untuk bisa menang. Ketika lawan Persija, sekalipun yang dijalani away, Arema FC ‘wajib menang’ karena lawan hanya bermain sembilan pemain.
“Seperti kata coach saat lawan Persija, memang agak berat tapi kami harus punya tanggung jawab untuk menang. Dan lawan Barito Putera juga,” katanya.
Jelang laga, banyak pihak mengunggulkan Arema FC. Hal ini didasari dengan terseok-seoknya Laskar Antasari di musim ini.
Akan tetapi, Rizky Ripora dkk kini perlahan bangkit. “Barito di putaran kedua sangat beda, mereka mulai bagus dibanding putaran pertama,” jelas dia.
Hanya saja, dengan kewajiban moral menang, penggawa Arema FC harus siap untuk dapat tiga poin.
Bila menang, tentunya bisa membawa posisi Arema FC kembali naik. Setidaknya ke enam besar imbas kekalahan Bali United dan bisa naik ke posisi lima dengan catatan Malut United tidak memperoleh kemenangan. (red)