Jumlah Dapur MBG  di Kota Malang Bertambah

MALANGJumlah dapur MBG atau makan bergizi gratis di Kota Malang bertambah. Itu ditandai dengan peresmian dan    pengiriman perdana program  MBG dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Morse. Lokasi SPPG Morse di Jalan Trunojoyo Kota Malang.

Program ini dijalankan oleh SPPG yang dikelola Yayasan Kartika Nawa Indonesia. Sebanyak 3.200 paket makanan bergizi disalurkan kepada siswa di sembilan sekolah yang berada di wilayah Kecamatan Klojen.

Peresmian SPPG Morse merupakan bentuk dukungan terhadap program wajib nasional yang diinisiasi oleh pemerintah pusat melalui Badan Gizi Nasional (BGN). Program ini diharapkan dapat mencerdaskan bangsa serta meningkatkan kualitas pendidikan melalui pemenuhan gizi anak-anak sekolah.

Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menyampaikan apresiasinya atas kehadiran SPPG Morse sebagai bagian dari solusi peningkatan kualitas pendidikan.

“Satu lagi SPPG hadir di Kota Malang. Ini bukan hanya mendukung program nasional, tapi juga menyerap 50 tenaga kerja dari lingkungan sekitar. Supplier-nya pun bisa melibatkan UMKM sebagai mitra,” tegas Wahyu.

Dia kembali menegaskan bahwa MBG merupakan program prioritas nasional yang perlu didukung secara berkelanjutan. Ia berkomitmen untuk terus mendorong pemenuhan makan bergizi gratis di Kota Malang agar dapat memenuhi seluruh target yang telah ditetapkan oleh BGN.

“Kualitas pendidikan sangat bergantung pada asupan gizi. Maka, penyediaan makanan bergizi bagi anak-anak sekolah adalah hal yang sangat penting. Ini salah satu cara kita memperbaiki pendidikan di Kota Malang,” pungkas Wali Kota Malang Wahyu Hidayat yang akrab disapa Pak Mbois ini. (cia)

Tumbuhkan UMKM Lokal, Ekonomi Kota Malang Tumbuh

Gerimis Berpotensi Basahi Jakarta Siang Ini

Sekarang

Tumbuhkan UMKM Lokal, Ekonomi Kota Malang Tumbuh

Sekarang

Gunung Semeru Erupsi, Akses Malang-Lumajang Ditutup Sementara

Sekarang

Gerimis Berpotensi Basahi Jakarta Siang Ini

Sekarang